7 BATU CANTIK YANG MEMATIKAN










Fahreenheat.com- Di tengah “mendemamnya” batu akik atau batu mulia, Anda harus tetap berhati-hati dalam melakukan perburuan. Bukan hanya untuk menghindari penipuan atau barang-barang tiruan, namun ada beberapa batu yang bentuknya indah tapi sangat berbahaya terhadap manusia.
Berikut batu kristal mematikan, seperti dilansir merdeka:
1.      Cinnabar
Cinnabar merupakan batu kristal berwarna merah menyala, yang biasa disebut “darah naga” atau “mercury sulfide”. Batu krital ini terbentuk di dekat gunung berapi.
Warna merah menyala pada batu ini merupakan pertanda bahwa kristal ini sangat berbahaya karena mengandung merkuri yang tinggi. Kandungan merkuri dalam batu bisa menyebabkan kematian jika tidak ditangani dengan benar. Akan tetapi di masa lampau, kristal Cinnabar dipercaya mempunyai kemampuan penyembuh jika digunakan dengan kadar yang tepat.
2.      Chalcanthite
Chalcnathite memiliki warna biru menyala yang terbentuk dari berbagai macam bahan seperti tembaga, air, belerang, dan beberapa unsur lain. Yang membuat kristal ini berbahaya adalah karena kandungan tembaga di dalamnya bisa larut di air.
Pengujian dengan kristal Chalcanthite yang dicelupkan di dalam kolam yang dipenuhi ganggang, segera terjadi ancaman dan kerusakan yang cukup besar. Akan tetapi para pecinta kristal tak kurang akal, dengan membuat tiruan kristal ini karena keindahannya.
3.      Arsenopyrite
Arsenopyrite mempunyai kilauan mirip emas, tetapi sangat berbeda dengan emas. Arsenopyrite sangat berbahaya karena mengandung arzenik. Ciri yang sangat mudah dikenali dari Arsenopyrite adalah kristal ini mengeluarkan aroma mirip bawang putih.
4.      Torbernite
Torbernite berwarna hijau menyala dan biasa disebut sebagai batuan dari neraka. Kristal ini terbentuk dari uranium, dan inilah yang menyebabkan berbahaya. Terlebih ketika uranium mengalami pembusukan di dalam kristal yang kemudian akan mengeluarkan gas berbahaya dan dapat menyebabkan kanker paru-paru.
5.      Stibnite
Stibnite berwarna berkilauan seperti perak. Kandungan zat-zat  didalamanya yang tak stabil, dapat menyebabkan kristal ini berbahaya. Di masa lalu, kristal ini sering digunakan sebagai bahan untuk membuat alat makan dan banyak menyebabkan kematian bagi para penggunanya.

6.      Orpiment
Kristal Orpiment sangat berbahaya karena mengandung arsenik dan sulfur. Di masa Cina kuno, mata panah sering dioleskan di kristal ini untuk mendapatkan racunnya. Jika kristal ini dibelah, bubuk serpihannya bisa menjadi sangat beracun jika terkena matahari. Bubuk Orpiment pernah digunakan sebagai campuran bahan cat dan meracuni para seniman yang menggunakannya.
7.      Galena
Galena adalah kristal berkilauan berbentuk kubus yang mengandung sulfur beracun. Debu sulfur yang ada di dalamnya kan mengakibatkan keracunan hingga yang terburuk kematian jika terhirup.
http://www.fahreenheat.com/7-batu-cantik-yang-mematikan/

Komentar

Postingan populer dari blog ini

10 MODEL PEMBELAJARAN INOVATIF & KREATIF Serta langkah-langkahnya

CONTOH PROGRAM PERBAIKAN & PENGAYAAN SESUAI DENGAN KURIKULUM 2013

RIAK GELOMBANG DIBALUT LARA oleh Helma herwati